Renungan Harian Katolik Minggu, 4 April 2021

  • infokatolik
  • Aug 25, 2024
Renungan Harian Katolik Minggu, 4 April 2021

Renungan Harian Katolik Minggu, 4 April 2021

Minggu Paskah – Hari Raya Paskah Kebangkitan Tuhan

 

Renungan harian katolik untuk hari  ini, marilah kita mempersiapkan diri dan hati kita

Renungan Harian Katolik Minggu, 4 April 2021

Bacaan Pertama      Kisah Para Rasul Bab 10 : ayat 34a. ayat 37 – ayat 43

Renungan harian katolik hari ini  Pembacaan dari Kisah Para Rasul :

Lalu mulailah Petrus berbicara, katanya: “Sesungguhnya aku telah mengerti, bahwa Allah tidak membedakan orang.
Kamu tahu tentang segala sesuatu yang terjadi di seluruh tanah Yudea, mulai dari Galilea, sesudah baptisan yang diberitakan oleh Yohanes, yaitu tentang Yesus dari Nazaret: bagaimana Allah mengurapi Dia dengan Roh Kudus dan kuat kuasa, Dia, yang berjalan berkeliling sambil berbuat baik dan menyembuhkan semua orang yang dikuasai Iblis, sebab Allah menyertai Dia. Dan kami adalah saksi dari segala sesuatu yang diperbuat-Nya di tanah Yudea maupun di Yerusalem; dan mereka telah membunuh Dia dan menggantung Dia pada kayu salib. Yesus itu telah dibangkitkan Allah pada hari yang ketiga, dan Allah berkenan, bahwa Ia menampakkan diri, bukan kepada seluruh bangsa, tetapi kepada saksi-saksi, yang sebelumnya telah ditunjuk oleh Allah, yaitu kepada kami yang telah makan dan minum bersama-sama dengan Dia, setelah Ia bangkit dari antara orang mati. Dan Ia telah menugaskan kami memberitakan kepada seluruh bangsa dan bersaksi, bahwa Dialah yang ditentukan Allah menjadi Hakim atas orang-orang hidup dan orang-orang mati. Tentang Dialah semua nabi bersaksi, bahwa barangsiapa percaya kepada-Nya, ia akan mendapat pengampunan dosa oleh karena nama-Nya.”

Demikianlah Sabda Tuhan.

 

Mazmur Tanggapan      Mazmur 118:1-2.16ab-17.22-23

Inilah hari yang dijadikan Tuhan, marilah kita bersorak-sorai dan bersukacita karena-Nya.

  • Bersyukurlah kepada TUHAN, sebab Ia baik! Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya.
    Biarlah Israel berkata: “Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya!”
  • tangan kanan TUHAN berkuasa meninggikan, tangan kanan TUHAN melakukan keperkasaan!”
    Aku tidak akan mati, tetapi hidup, dan aku akan menceritakan perbuatan-perbuatan TUHAN.
  • Batu yang dibuang oleh tukang-tukang bangunan telah menjadi batu penjuru.
    Hal itu terjadi dari pihak TUHAN, suatu perbuatan ajaib di mata kita.

 

Bacaan Kedua       Kolose Bab 3 : ayat 1 – ayat 4

Renungan harian katolik hari ini  Pembacaan dari Surat Rasul Paulus kepada Jemaat di Kolose :

Karena itu, kalau kamu dibangkitkan bersama dengan Kristus, carilah perkara yang di atas, di mana Kristus ada, duduk di sebelah kanan Allah. Pikirkanlah perkara yang di atas, bukan yang di bumi. Sebab kamu telah mati dan hidupmu tersembunyi bersama dengan Kristus di dalam Allah. Apabila Kristus, yang adalah hidup kita, menyatakan diri kelak, kamupun akan menyatakan diri bersama dengan Dia dalam kemuliaan.

Demikianlah sabda Tuhan.

 

Bait Pengantar Injil         1 Korintus Bab 5 : ayat 7b – ayat 8a

Anak Domba Paskah kita, yaitu Kristus, telah disembelih. Karena itu marilah kita berpesta dalam Tuhan.

 

Bacaan Injil              Yohanes Bab 20 : ayat 1 –  ayat 9

Inilah Injil Yesus Kristus menurut Yohanes:

Kisah perjalanan Yesus memuncak pada perutusannya dalam misteri Paskah. Misteri Paskah yang ditegaskan kembali lewat kesaksian Para Rasul, sebagai saksi matanya. Bahkan, mereka semua yang diutus oleh Yesus untuk menjadi saksi dari semua peristiwa yang Yesus alami.

Kesaksian tersebut juga dikatakan Paulus kepada Jemaat di Kolose bahwa berkat Kristus, umat mendapat hidup baru. Hidup baru itu masih tersembunyi dan baru dihayati secara iman. Hidup baru itu akan menuju kepenuhannya dalam Kristus Yesus. Hidup baru yang ditanamkan dalam hati kita berkat kebangkitan Kristus. Kristus harus sebagai pusat hidup kita. Bila Kristus sudah menjadi pusat hidup kita, maka kita harus menanggalkan kebiasaan lama kita, kristus yang bersemayam dalam hati kita akan semakin menyempurnakan hidup kita.

Meski seringkali kita masih dihantui keraguan, seperti Iman para rasul saat mengalami pengalaman makam kosong, namun Iman para rasul tersebut terus berkembang kita juga harus seperti para rasul itu. Yesus Kristus yang telah bangkit dari alam maut, membuka harapan hidup kekal bagi kita. Kita memohon untuk diteguhkan iman dan harapan kita akan hidup yang baru yang dianugerahkan berkat kebangkitan Kristus.

Demikianlah Injil Tuhan.

 

Renungan Harian Katolik Singkat

Makam atau kuburan pada umumnya sepi, dan rata-rata banyak orang takut datang sendirian ke tempat yang sepi itu. Di dalam kesepian dapat memunculkan dua hal, semakin beriman atau semakin gila. Tetapi bagi yang tahu dan mengalami kasih pengampunan Tuhan, kesepian merupakan rangsangan untuk menemui Dia.

Pagi-pagi sekali Maria Magdalena dan beberapa orang lain menengok kubur Yesus, dan mereka menemui seorang muda. Orang muda itu berkata kepada mereka: “jangan takut! Kamu mencari Yesus orang Nazaret, yang disalibkan itu. Ia telah bangkit. Iya tidak ada disini. Lihat inilah tempat mereka membaringkan Dia. Tetapi Sekarang pergilah dan katakan kepada murid-muridnya dan kepada Petrus, iya mendahului kamu ke Galilea, di sana kamu akan melihat Dia, seperti yang sudah dikatakannya kepadamu”.

Dalam kesepian, ketegangan, salah paham, rasa tidak enak yang ada di keluarga maupun di tempat kerja, jalan keluarnya adalah menemui Dia. Dia ada di dalam orang-orang yang hidupnya bergairah, dia ada di dalam Kerinduan, harapan, cita-cita dan kehendak baik saudara-saudara kita. Maka dari itu janganlah kita takut, karena Kristus sungguh-sungguh telah bangkit bagi kita semua.

 

Doa Renungan Harian Katolik

Ya Yesus, semoga kami dapat memaknai kebangkitan-Mu dengan berani bangkit dari segala sesuatu yang membuat kami lemah dan jauh dari pada-Mu. Amin.

 

Demikianlah renungan harian katolik hari ini.  Untuk meningkatkan kesiapkan kita sambilah kita berdoa yang tersedia disini  kumpulan doa 

 

Related Post :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *